[REVIEW] LANEIGE NEW NEO FOUNDATION SKINCARE 48H COVERAGE (MATTE 23N1 SAND AND GLOW 21N1 BEIGE)
Finally, bisa review foundation lagi setelah sekian lama hehe~ Jarang-jarang loh aku review foundation, karena kalau aku review foundie, artinya aku sedang menemukan foundie yang sesuai dengan kriteria aku. Kriteria foundation favorit aku bisa kalian cek disini. So happy, karena foundation yang kali ini aku coba berasal dari salah satu brand Korea favorit aku yakni Laneige.
Pas di Bali kemarin sewaktu main ke Beachwalk, aku sempat pengen banget liat store mereka dan lihat koleksi foundation atau cushion mereka beserta shadenya. Nah, kebetulan banget Laneige baru-baru ini merilis base make-up terbaru yaitu NEO Foundation dengan 2 jenis finish yaitu MATTE & GLOW. NEO Foundation ini bisa dibilang versi upgradednya dan juga melengkapi NEO Cushion yang sudah hadir sebelumnya.
FYI, diantara base makeup seperti foundie, cushion, bb cream, tinted moisturizer, cc cream, dan lainnya, aku paling suka dan lebih prefer pakai foundie atau biasa disebut foundation. Menurutku, foundation itu lebih high coverage, dan bisa bikin wajah kelihatan lebih rapi atau proper. Apa sih yang membuat foundation ini menarik dan penasaran untuk dicoba? Keep reading!
Product Desc:
LANEIGE NEO Foundation adalah foundation yang bisa digunakan untuk semua kesempatan & keperluan yang sangat ringan serta memberikan tampilan makeup yang menyatu di kulit sempurna dengan hasil natural flawless look atau natural glow look yang bertahan hingga 48 jam. Selain itu, foundation ini sudah dilengkapi SPF 16 PA ++, teruji klinis dapat memberikan 24 jam hidrasi, dan tahan terhadap keringat dan minyak. Karena dilengkapi SPF 16 PA ++ dan 24 jam hidrasi, maka bisa dibilang formula foundation ini dibuat seperti skincare, walaupun termasuk kategori makeup.
NEO Foundation MATTE
Texture : ULTRALIGHT FORMULA ADHERES PERFECTLY TO THE SKIN #HIGHLYADHESIVE
- Memiliki tekstur yang sangan ringan tanpa terlihat dempul dan cakey walaupun digunakan berlapis-lapis.
- Formula triple-gel matrix memungkinkan foundation untuk menyebarkan lapisan yang halus dan lembut secara merata di wajah.
- Seperti lapisan bedak yang mengisi tekstur kulit untuk meratakan kulit.
Color : CLEAR & BRIGHT COMPLEXION WITH A NATURAL FLAWLESS LOOKING
- Warna dari foundation langsung memberikan kulit yang jernih dan cerah sepanjang hari.
- Warna bening dan cerah bertahan lama tanpa menggelap di wajah.
Finish : 48H LONG-LASTING FORMULA RESISTANT TO HOT AND HUMID WEATHER
- Terbukti klinis pemakaian yang lama 48 jam dan tahan terhadap keringat.
- Ringan dan tahan lama nyaman digunakan seperti lapisan bedak tunggal yang didapat dari teknologi pengikat pada foundation ini.
Formula: URBAN-PROOF FOUNDATION PROTECTS SKIN FROM CITY'S HARMFUL SUBSTANCES
- Foundation yang dapat melindungi kulit dari zat berbahaya di perkotaan seperti polusi, debu, dan asap kendaraan.
- Perlindungan ganda dari debu halus dengan electro-filter. FYI, electro-filter ini selalu digunakan oleh Amorepacific sebagai ingredients pertama yang dipatenkan untuk produk make up.
- Melindungi kulit dari paparan radiasi cahaya biru.
- Mengandung panthenol yang menenangkan kulit dan microbioma (Lactobacillus Ferment Lysate) yang mempercepat pergantian sel kulit untuk kulit yang lebih sehat.
NEO Foundation GLOW
Texture : ULTRALIGHT FORMULA ADHERES PERFECTLY TO THE SKIN #HIGHLYADHESIVE
- Nyaman digunakan, tidak berat di wajah.
- Tidak terasa tebal atau cakey meski digunakan berlapis karena formula light micro powder.
Color : CLEAR & BRIGHT COMPLEXION WITH A BEAUTIFUL NATURAL GLOW FINISH
- Formula bercahaya yang menyerupai keindahan sinar matahari pada hari yang cerah.
- Dilengkapi pigmen Water Color Solution yang langsung memberikan tampilan kulit yang jernih dan cerah seharian.
Finish : 24H HYDRATION #NATURALRADIANCE
- Formula Hydro-Layer mampu melembabkan dan melindungi tekstur kulit dari kekasaran dan setelahnya permukaan kulit terlihat dewy dan glowing.
- 72% dari formula foundation ini adalah skincare essence dan pigmennya dilapisi dengan kelembapan yang berfungsi menjaga kulit agar tidak kasar dan terhidrasi dengan baik.
- Kandungan diamond powders dan silver glitters membuat kulit bersinar merata dalam 360 derajat dan terlihat berseri-seri dari setiap sudut.
Formula : URBAN-PROOF FOUNDATION PROTECTS SKIN FROM CITY'S HARMFUL SUBSTANCES
- Foundation dengan formula urban-proof yang melindungi kulit dari zat berbahaya perkotaan.
- Melindungi kulit dari debu halus dengan electro-filter yang biasa digunakan juga oleh Amorepacific dalam produk makeup lainnya, yang menjadi ingredients pertama dan dipatenkan.
- Melindungi kulit dari paparan sinar biru seperti laptop, handphone, dan gadget.
- Mengandung panthenol untuk menenangkan kulit dan microbioma untuk membantu meregenerasi kulit agar kulit lebih sehat.
NEO Foundation ini tersedia dalam 10 shades dari masing-masing finish look mulai dari warna kulit terang hingga warna kulit yang lebih gelap. Akan tetapi, yang baru tersedia di Indonesia hanya 5 shade yakni 13N1, 17N1, 21N1, 23N1, dan 25N1. Sedangkan, 5 shade lainnya lagi akan segera launching. So, ga ada lagi drama salah pilih warna foundation ya, karena pilihan warnanya cukup variatif.
Aku sendiri mencoba menggunakan shade 23N1 untuk yang finishnya matte, dan shade 21N1 untuk yang finishnya glow. Yuk, langsung masuk ke reviewnya!
PACKAGING
Very cute, simple dan aesthetic kalau kata anak-anak jaman sekarang. Dilengkapi dengan box luar kemasan berwarna pastel yang terlihat menggemaskan. Untuk yang varian Matte hadir dalam warna Tosca, sedangkan yang varian Glow hadir dalam warna Soft Pink. Di dalam boxnya terdapat brosur mengenai keterangan produk, pilihan shade, dan cara pakai foundation. Untuk foundationnya sendiri dia hadir dengan pump dispenser yang bentuknya cukup unik, botol kaca berbentuk bulat lebar dengan ukuran yang cukup handy, dan disertai pegangan yang lembut plus tutup yang sudah dilengkapi magnet agar foundationnya benar-benar klik sewaktu ditutup dan tidak mudah terbuka.
Menurutku kemasannya ini unik, cukup berbeda dari foundation lainnya dan tutupnya yang besar itu membuat si foundationnya terlindung dari debu atau kotoran, terutama pada bagian pump dispensernya agar tetap higenis. Selain mempercantik meja rias, tutupnya yang lebar itu bisa kita gunakan sebagai holder untuk menaruh foundationnya dan bisa kita style untuk menaruh brush atau sponsnya. Terlebih, tutupnya yang lebar, kokoh dan disertai magnet, membuat foundation ini sedikit lebih aman bila tidak sengaja terjatuh.
HOW TO USE:
- Kocok terlebih dahulu sebelum digunakan, agar semua formula dan konsistensi foundation bercampur dengan baik.
- Gunakan foundation setelah menggunakan serum, moisturizer, dan sunscreen bila dipagi hari atau setelah melakukan night rutin seperti sheet mask, exfoliating, atau moisturizer. Skincare rutin ini bisa kita jadikan juga sebagai bagian dari make-up base untuk hasil yang lebih maksimal.
- Buka tutup foundation yang sudah dilengkapi magnet dan keluarkan isi foundation dengan menekan pump dispenser secukupnya.
- Gunakan make-up tools sepeti brush, sponge puff, atau air puff untuk hasil yang lebih menyatu dikulit dan lebih coverage.
Untuk pengaplikasiannya sendiri, sewaktu pertama kali, aku menggunakan sili spons agar foundation yang digunakan tidak langsung terserap ke spons dan untuk menyebarkan seluruh foundation di wajah. Kemudian aku langsung menggunakan spons yang telah dibasahi air agar hasil foundationnya lebih seamless di wajah dan tidak menebal. By the way, aku memang lebih suka menggunakan spons dibanding brush ya, karena kalau pakai brush menurutku tetap perlu pakai spons lagi agar garis-garis bekas pengaplikasian menggunakan brush bisa tersamarkan.
SHADE
Untuk pilihan warna, NEO Foundation ini tersedia dalam 2 pilihan undertone kulit yakni N untuk Neutral dan C untuk Cool. Karena undertone ku lebih ke Warm atau Neutral, sehingga aku memilih menggunakan shade 23N1 Sand untuk yang NEO Matte dan shade 21N1 Beige untuk yang NEO Glow. Tidak seperti kebanyakan produk base make-up Korea yang cenderung terlalu putih, shade 21N1 dan 23N1 ini sebenarnya masuk dan match aja di skintoneku. Bila kulit kalian lebih gelap lagi dari skintone ku, mungkin kalian bisa coba shade 25N1.
Awalnya aku mengira shade 21N1 ini akan jomplang banget sama warna kulit ketika digunakan, but ternyata tidak, hanya permulaan pengaplikasiannya saja yang terlihat putih, lama-kelamaan setelah foundationnya set dan meresap, warnanya akan langsung ngikut dengan warna skintone kita. Fix, inilah canggihnya Laneige ya, memang seperti klaimnya yang "Highly Adhesive Perfectly To The Skin".
Sedangkan shade 23N1, di kulitku terlihat sangat pas dan match dengan skintone ku. Anggapannya, yang shade 23N1 ini versi shade yang sebenarnya, sedangkan yang shade 21N1 versi shade 1 tingkat lebih cerah di atas kulit. Shade 23N1 atau Sand ini warnanya lebih ke yellow natural beige, sedangkan shade 21N1 atau Beige warnanya lebih ke yellow light beige.
Walaupun shadenya berbeda, namun ketika aku tes gunakan bersama di wajah yakni bagian sebelah kiri menggunakan shade Sand 23N1 dan sebelah kanan menggunakan shade Beige 21N1, perbedaan warnanya tidak terlalu signifikan karena memang sesuai formulanya yang bisa fit the skin ya, hanya saja yang bagian sebelah kanan dengan shade Beige 21N1 Glow, dia terlihat sedikit lebih cerah dan glowing.
TEKSTUR
Dari segi tekstur, untuk yang Matte teksturnya lebih cair dan cenderung runny. Sedangkan yang Glow, teksturnya sedikit lebih creamy dan kental. Sewaktu diaplikan ke wajah baik yang Glow maupun yang Matte rasanya sama-sama ringan di wajah, tidak terasa sedang pakai foundation, mudah meluncur dikulit, bisa menyatu dengan mulus dan finishnya seperti second skin.
Untuk yang NEO Matte, ketika di ratakan dengan spons teksturnya sedikit lebih cepat untuk set di kulit, dalam artian dia mudah cepat untuk dry di wajah bila tidak segera diblending. Sedangkan yang NEO Glow, ketika di ratakan dengan spons teksturnya masih lumayan moisturize, sehingga bisa lebih santai ketika meratakannya. Tapi disamping itu, karena yang NEO Matte lebih cepat untuk set di wajah, artinya kita lebih hemat waktu untuk meratakan si foundation, seperti beberapa kali tap foundation ini sudah set sempurna di wajah. Tanpa perlu menunggu lagi, kita bisa langsung mengaplikasikan bedak di atasnya.
Sedangkan, karena yang NEO Glow sedikit lebih lambat untuk set di wajah, maka kita perlu lebih sering untuk tap sampai foundationnya terserap dan merata dengan baik, terlebih kita perlu menunggu beberapa saat agar foundationnya benar-benar menempel di wajah dan tidak basah di kulit agar ketika ditimpa bedak diatasnya tidak terlihat cakey. Sebenarnya yang varian Glow ini tidak terlalu lama banget sih buat set dan menempel di wajahnya, melainkan sedikit lebih lambat untuk set bila dibandingkan dengan warian yang Matte, terlebih karena pebedaan tekstur juga ya, dimana yang Matte lebih cair dan runny daripada yang Glow.
COVERAGE
Coveragenya medium to full, dalam artian dia buildable dimana bisa disesuaikan kebutuhan kulit masing-masing. Untuk kalian yang punya banyak dark spot atau imperfections kulit, kalian bisa gunakan 2 layer untuk hasil yang full coverage. Sedangkan kalian yang kulitnya udah bagus duluan, atau less dark spot or acne, kalian cukup pakai 1 layer untuk hasil yang lebih natural.
Bila kalian suka tampilan matte atau jenis kulit kalian tipe yang oily atau acne prone, kalian bisa gunakan NEO Foundation yang varian Matte Tosca. Sedangkan, bila kalian lebih suka tampilan dewy atau jenis kulit kalian cenderung dry atau mudah sensitive, kalian bisa gunakan NEO Foundation yang varian Glow Soft Pink. But, for me personally kedua varian finish dari NEO Foundation ini bisa aja cocok untuk semua jenis kulit, karena formulanya yang super ringan dan jatuhnya malah kaya pakai tinted moisturizer tapi dengan hasil foundation.
Untuk aku yang mempunyai dark spot di bagian dagu, penggunaan 1 layer saja sudah cukup menutup ya, sedangkan untuk penggunaan 2 layer hasilnya tertutup degan sempurna. Aku sendiri biasa menggunakan foundation ini hanya 1 layer, dimana aku suka tampilan wajah masih terlihat natural. But, bila ada acara formal, wedding party, atau special occasion, aku bisa menggunakannya dengan 2 layer.
Tips melayer foundation agar tidak cakey, kuncinya ada di waktu pengaplikasian layer pertama yang harus dipastikan set dan merata dengan baik, sebelum di timpa layer kedua. Sedangkan untuk penggunaan layer kedua, usahakan foundation yang digunakan lebih sedikit jumlahnya dari yang pertama, agar tidak terlihat dempul atau topeng. Selain itu, layer kedua ini bisa digunakan juga sebagai tambahan untuk dibagian kulit yang belum tercover sempurna setelah pengaplikasian layer pertama.
FINISH
Menggunakan 1 layer pengaplikasian dengan setting powder |
Untuk yang Matte, finishnya Flawless Looking Complexion dimana lebih ke soft matte ya bukan tipe yang dead matte sehingga kulit masih terlihat bernafas, dan tidak flat. Ketika ingin melayer NEO Foundation Matte, usahakan sponsnya sedikit di basahi agar lebih mudah pengaplikasiannya, tidak cakey, dan menyatu dengan layer pertama. Sedangkan yang Glow, finishnya Natural Glow dimana lebih ke satin dan glowing natural, dia dewy nya cakep bukan tipe dewy yang basah dan super glow gitu, melainkan terlihat dewy health skin. Ketika ingin melayer NEO Foundation Glow, akan lebih baik bila melayernya di bagian wajah yang biasa di highlight seperti dahi, tulang hidung, bawah mata, dan dagu agar finishnya terlihat lebih balance di wajah dan tidak terlalu over glowing.
Menggunakan 2 layer pengaplikasian dengan setting powder |
Nah, inilah nyamannya si Laneige NEO Foundation ya, karena dia saking ringannya ga berasa apa-apa, mau dilayer 2 lapis pun masih tetap ringan dan nyaman digunakan. Bila setelah 2 layer dark spot kalian masih terlihat, kalian bisa gunakan concealer yang full covered sebagai pilihan terakhir karena ga mungkin juga kan kalau kita pakai foundation berlapis-lapis dan terasa berat diwajah.
Finish look dengan pengambilan gambar tanpa filter atau edit, foto diambil menggunakan cahaya ring light. |
Foundation ini memiliki wangi yang soft, terkesan elegan, feminim, dan memang seperti aroma khas Laneige biasanya, dan wanginya ini mirip dengan wangi cushion Laneige yang terdahulu. Buat kalian yang ga terlalu suka wewangian pada foundation, tenang aja wanginya ini cuma sekilas aja kok sewaktu di aplikasikan saja, setelah meresap wanginya sudah tidak tercium lagi dan samar.
STAYING POWER
Dari sekian banyaknya keunggulan si NEO Foundation ini, aku paling penasaran sama ketahanannya dikulitku yang berminyak dan acne prone. Secara, aku paling mementingkan ketahanan ya kalau menggunakan foundation, karena menurutku banyak foundation yang bagus, tapi kalau soal ketahanan foundation yang benar-benar tahan lama di wajah ga crack walau udah di pakai seharian itu masih jarang banget.
Menurutku, Laneige NEO Foundation ini udah long lasting banget karena aku sempat tes pakai yang Matte dan yang Glow seharian, dia sama sekali ga cakey, all day non-oxidizing, sweat resistant dan ga crack walaupun kena keringat atau minyak di wajah. By the way, ini dalam kondisi aktivitas normal ya, dalam ruangan dan tidak terlalu banyak kena sinar matahari.
Aku coba pakai dari jam 9 pagi sampai jam 9 malam, dalam artian 12 jam pemakaian menggunakan 1 layer dan di akhiri dengan bedak tabur, dia masih kelihatan rapi dan ga yang luntur atau bermiyak gitu, tapi memang tidak se-perfect di awal pengaplikasian ya, cuma menurutku ini udah lebih dari cukup banget kalau buat pergi event, acara, atau travelling. Sedangkan bila digunakan 2 layer, aku yakin hasilnya pasti akan lebih perfect dan tahan lama lagi di wajah.
Selain itu, aku pernah tes juga pakai foundation ini ketika tidur dan ternyata sama sekali ga berat, dan ga menimbulkan masalah kulit baru seperti jerawat atau bruntusan. Padahal, biasa kulit ku paling sensitif sama yang namanya make-up, apalagi kalau sudah lupa bersihin wajah, pasti besoknya kaya muncul jerawat atau breakout, tapi pas pakai NEO Foundation ini, tidur dengan make-up pun aman-aman aja. I think karena formula Laneige yang ringan dan dibuat seperti skincare, sehingga lebih safety dikulit bila digunakan dalam jangka waktu lama.
Ga salah sih kalau coverage foundation ini bisa bertahan selama 48H, karena pas aku bangun tidur dan cek coveragenya, dia masih nutup banget dan kulit masih terhidrasi seperti #WakeupMakeup hanya saja memang ada beberapa bagian wajah yang terlihat lebih oily dan sedikit memudar karena bila dibawa tidur foundationnya akan tercampur dengan minyak di wajah yang di produksi saat malam hari. I think, foundation ini akan lebih longlast lagi bila digunakan dibagian kulit lainnya yang tidak mudah berminyak seperti wajah misalnya bagian leher. Terlebih ya, aku sendiri belum pernah juga pakai make-up selama 48H, tapi dengan formula NEO Foundation ini, sepertinya akan lebih memungkinkan bila digunakan selama 48H.
Cuma ya canggihnya Laneige adalah foundation ini mau selama apapun di pakai, dia ga bikin wajah bermasalah dan benar-benar seperti second skin. Plus, foundie ini cakep banget kalau di pakai di aktivitas outdoor karena dia ga terlihat dempul atau make-up an sama sekali, paham kan ya kalau wajah kena sinar matahari itu make-up kita terlihat lebih nyata dan keluar, nah kalau pakai NEO ini make-up kita itu kaya nyatu sama kulit warnanya.
FINAL THOUGHT
Setelah menggunakan NEO foundation wajah terlihat lebih flawless, pori-pori tersamarkan, warna kulit merata, noda gelap tertutup, dan tentunya juga membuat lebih percaya diri. Kalau disuruh memilih antara varian Glow atau Matte, aku lebih prefer yang Matte sih karena aku lebih suka dengan finish soft mattenya yang menyatu di kulit seperti second skin.
Overall, aku rekomen banget foundation ini buat kalian coba, khususnya kalian yang suka tampilan make-up ringan, flawless, tahan lama, high coverage, dan aman di kulit dalam penggunaan lama.
Untuk kalian yang tertarik mencobanya, kalian bisa kunjungi official store Laneige di Tokopedia, Shopee, Sociolla, Sephora atau di store Laneige yang ada di kota kalian! Instagram @laneigeid #WakeupMakeup #TheOGSleepingMask #NEOFoundation
0 komentar
Thankyou for visiting my blog :) Don't forget to click notify me, if you want to comment this post and I will reply it soon ^^
PENTING!!! Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup saat berkomentar. Komentar yang berisi link hidup, spam, promosi & jualan akan di hapus. Thankyou